234 JH Rohul Tiba di Asrama Haji Debarkasi Batam

234 JH Rohul Tiba di Asrama Haji Debarkasi Batam

ROKAN HULU –Kepala Kantor (Kakan) Kementerian Agama (Kemenag)  Rohul, Drs H Ahmad Supardi Hasibuan MA, menyatakan bahwa 234 Jamaah Haji (JH) Rohul dan 204 JH Dumai, ditambah dengan 5 orang petugas kloter, tiba dengan selamat di tanah air, dengan mendarat (landing) di bandara Hang Nadim Batam, Sabtu (24/9/2016) pukul 12.54 Wib.
 
JH Rohul berkurang 1 orang karena meninggal dunia, sehari sebelum pulang ke tanah air, yakni almarhumah Nuragas Wati Binti Nambin, umur 57 tahun, asal Ujungbatu Kec Ujungbatu Kab Rohul, menghembuskan nafas terakhir di hotel 302 Makkatul Mukarromah. Beliau meninggal dunia pada hari Kamis (23/9/2016) pukul 
21.00 WAS atau Jumat (24/9/2016) pukul 01.00 WIB.
 
Kedatangan JH Rohul - Dumai, yang tergabung dalam Kloter VII Debarkasi Batam, dengan menggunakan pesawat Saudi Arabian Air Lines ini, lebih cepat 1 jam 36 menit dari jadwal kedatangan, yakni 14.30 Wib. Hal ini menandakan bahwa penerbangan berjalan dengan aman dan pelayanan serta kesiapan JH juga sangat baik.
 
Ahmad Supardi Hasibuan, yang mantan Kepala Humas dan Perencanaan Kanwil Kemenag Prov Riau ini, mengatakan bahwa para JH setelah sampai di bandara Hang Nadim Batam, langsung dilakukan pemeriksaan pasport oleh kantor imigrasi Kota Batam, untuk selanjutnya JH diantar menuju Asrama Haji Debarkasi Batam.
 
Setibanya di Asrama Haji Debarkasi Batam, para JH Rohul – Dumai, disambut oleh Ketua PPIH Debarkasi Batam Drs H Tengku Zulkarnain MM, Kabid Penyelenggara Haji dan Umrah Kanwil Kemenag Prov Riau Drs HM Aziz MA MM, Wakil Walikota Dumai, Wakil Ketua DPRD Dumai, Asisten II Setda Rohul H Syaiful Bahri S Sos MSi.
 
Para JH juga disambut oleh Kakan Kemenag Rohul Drs H Ahmad Supardi Hasibuan MA, Kakan Kemenag Kota Dumai Drs H Darawi Djawahir MPdI, Kabag Kesra Rohul H Anisbar S Sos Msi, Kasubag Tata Usaha Drs H Zulkifli Syarif MPdI, dan Panitia Pemulangan Ibadah Haji Rohul dan Dumai.
 
Ahmad Supardi Hasibuan, lebih lanjut menjelaskan, bahwa para JH Rohul, akan menginap satu malam di Asrama Haji Debarkasi Batam, untuk istirahat setelah menempuh perjalanan 8 jam non stop dari Jeddah Saudi Arabia.
 
Kemudian para JH akan pulang dari Bandara Hang Nadim Batam menuju bandara Tuanku Tambusai Pasir Pengaraian, Minggu (25/9/2016 dengan menggunakan pesawat Wings Air jenis ATR 500/600, dengan 4 kali penerbangan, yakni pukul 07.00-08.25; 07.10-08.35; 10.25-11.50; dan 10.35-12.00 Wib.
 
Asisten II H Syaiful Bahri SSos MSi usai penerimaan JH Rohul – Dumai dari Ketua Kloter kepada PPIH Debarkasi Batam, mengatakan bahwa JH Rohul akan disambut oleh Plt Bupati Rohul H Sukiman beserta Forkopimda, Sekda Rohul, Kepala Badan/Dinas/Kantor dan Camat se rohul, di bandara Tuanku Tambusai Pasir Pengaraian.
 
Setelah itu, para JH langsung diserahkan kepada keluarga masing-masing yang sudah siap menunggu di bandara tuanku Tambusai Pasir Pengaraian. (dpr/raj)

Berita Terkait

Aksi Demo Damai Tolak Kebijakan Pembatasan Paspor, LSM Dan Mahasiswa Desak Copot Jabatan Kakanim

Meranti - Puluhan masa dari LSM Badan Pemantau Kebijakan Publik Kabupaten Kepulauan Meranti bersama Perwakilan Mahasiswa Meranti melakukan aksi demo damai di Jalan Merdeka Kantor…...

PUPR Rencanakan Pembebasan Lahan Pembangunan Jembatan Bengkalis - Bukit Batu

BENGKALIS - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus memacu percepatan pembangunan jembatan Bengkalis - Bukit Batu. Dalam mewujudkan…...

Pemerintah Siapkan Penyebrangan Pakning - Bengkalis Dengan Serius, Tidak Ada Yang Menutup Mata!!

Bengkalis - Mudik lebaran tahun 2024 sudah diperkirakan pemerintah pusat bakalan naik hingga 70%. Bisa dibayangkan bagaimana antusias masyarakat untuk bertemu sanak saudara di kampung…...

Keluarga Korban Hanyut di Sambangi Plt Bupati Labuhanbatu

Labuhanbatu, Portalriau com - Pelaksana Tugas Bupati Labuhanbatu Hj. Ellya Rosa Siregar, S.Pd, MM mengunjungi keluarga Almarhumah Aroh di Dusun Tanjung Makmur, Desa Tanjung Harapan,…...

Plt. Bupati Labuhanbatu Tinjau Lokasi TMMD di Desa Selat Beting

Labuhanbatu, Portalriau.com - Pelaksana Tugas Bupati Labuhanbatu Hj. Ellya Rosa Siregar, S.Pd, MM bersama Dandim 0209/LB Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro meninjau lokasi yang akan…...